PERTANGGUNG JAWABAN PIDANA TERHADAP PELANGGARAN IZIN TINGGAL KEIMIGRASIAN OLEH MAHASISWA ASING DI INDONESIA

EDWIN SETYAWAN, 02112045 (2016) PERTANGGUNG JAWABAN PIDANA TERHADAP PELANGGARAN IZIN TINGGAL KEIMIGRASIAN OLEH MAHASISWA ASING DI INDONESIA. Undergraduate thesis, Universitas Narotama.

[img] Text
skirpsi edwin fulltext.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img]
Preview
Text
SKRIPSI EDWIN..pdf

Download (396kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pelaksanaan Undang-undang keimigrasian Pemerintah Republik Indonesia nomor 6 tahun 2011 yang mengatur tentang izin tinggal dan untuk mengetahui upaya penanggulangan tindak pidana penyalahgunaan dan pelanggaran izin tinggal keimigrasian oleh mahasiswa asing di Indonesia. Penelitian ini dilaksanaan dengan metode normatif, dimana peneliti melakukan studi kepustakaan dengan cara menelaah buku-buku, litertur, dan peraturan perundang-undangan yang berkaitan dengan masalah-masalah yang akan dibahas dalam skripsi penulis. Temuan yang diperoleh dari penelitian ini antara lain : adalah (1) pelaksanaan Undang-undang Republik Indonesia nomor 6 tahun 2011, dimana tentang penanganan penyalahgunaan dan pelanggar izin tinggal keimigrasian sudah berjalan dengan maksimal, tetapi terdapat beberapa kendala yang terjadi di dalam sistem pelaksanaan penyelesaian suatu masalah izin tinggal terbatas. (2) upaya penanggulangan tindak pidana penyalahgunaan dan pelanggaran izin tinggal keimigrasian maka dilakuan tindakan yuridis di serahkan kepada kepolisian lalu diproses sampai di pengadilan, kemudian dapat dikenakan sanksi pidana sesuai dengan ketentuan perundang-undangan yang berlaku, atau dengan tindakan administratif. Pejabat imigrasi berwenang melakukan tindakan adminitratif keimigrasian terhadap orang asing di wilayah Indonesia yang bisa membahayakan keamanan dan ketertiban umum seperti yang di jelaskan pada Undang-undang nomor 6 tahun 2011 tentang keimigrasian. Kata kunci : Pelanggaran, Keimigrasian, Mahasiswa Asing.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Hukum > Ilmu Hukum
Depositing User: Repository Administrator
Date Deposited: 08 Feb 2018 01:22
Last Modified: 05 Mar 2018 07:15
URI: http://repository.narotama.ac.id/id/eprint/24

Actions (login required)

View Item View Item
["lib/irstats2:embedded:summary_page:eprint:downloads" not defined]