ANALISIS EFISIENSI OPERASIONAL (BOPO) BANK PEMBANGUNAN DAERAH (BPD) (STUDI KASUS PADA BANK JATIM DAN BANK BJB)

WAHYUDI KRISTANTO, 01212003 (2018) ANALISIS EFISIENSI OPERASIONAL (BOPO) BANK PEMBANGUNAN DAERAH (BPD) (STUDI KASUS PADA BANK JATIM DAN BANK BJB). Undergraduate thesis, UNIVERSITAS NAROTAMA.

[img] Text
01212003 WAHYUDI KRISTANTO.pdf

Download (438kB)
[img] Text
01212003 WAHYUDI KRISTANTO full wtk.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat efisiensi Rasio Biaya Operasional Terhadap Pendapatan Operasional (BOPO) pada Bank Jatim dengan Bank Jabar Banten (BJB). Data penelitian ini adalah data sekunder, Laporan Keuangan Neraca dan Laporan Laba Rugi Komprehensif Triwulan Bank Jatim dan Bank BJB yang dipublikasi melalui web resmi masing-masing bank. Laporan Laba Rugi Komprehensif Triwulan Bank Jatim dan Laporan Laba Rugi Komprehensif Bank BJB sebanyak 12 laporan untuk kemudian dihitung menggunakan rumus Rasio BOPO. Teknik analisis data penelitian ini menggunakan Uji Independent Sample T-Test, untuk menguji dengan menggunakan program SPSS 16.0 for windows. Hasil penelitian menunjukkan bahwa taraf Sig. F sebesar 0,555 atau lebih besar dari 0,05 atau 0,555 > 0,05, sehinga Ho diterima bahwa Rasio BOPO Bank Jatim dan Rasio BOPO Bank BJB identik (Equal Variance Assumed). Nilai Sig. (2-tailed) Equal Variance Assumed sebesar 0,000 nilai tersebut lebih kecil dari 0,05 atau 0,000 < 0,05, sehingga dapat disimpulkan bahwa terdapat perbedaan Rasio BOPO Bank Jatim dan Rasio BOPO Bank BJB.Hasil Uji Comparing Means diketahui bahwa rata-rata Rasio BOPO Bank Jatim adalah sebesar 0,6868 atau 68,68% dan rata-rata Rasio BOPO Bank BJB sebesar 0,8181 atau 81,81%. Bank Jatim memiliki tingkat efisiensi biaya yang lebih baik dibandingkan dengan Bank BJB.Nilai rata-rata Rasio BOPO Bank Jatim pada periode 2013-2015 sebesar 68,68%, hal ini menunjukkan bahwa Bank Jatim memiliki efisiensi operasional yang efisien, sementara rata-rata rasio BOPO bank BJB pada periode 2013-2015 sebesar 81,81%, hal ini menunjukkan bahwa bank BJB memiliki efisiensi operasional yang tidak efisien (inefisiensi). Tingkat efisiensi Bank Jatim terdapat pada beban bunga yang lebih rendah dibandingkan dengan Bank BJB, dimana rata-rata Beban Bunga Bank Jatim terhadap total Beban Operasional Bank Jatim pada periode 2013-2015 sebesar 36,16%, angka tersebut lebih kecil jika dibandingkan dengan rata-rata Beban Bunga Bank BJB terhadap total Beban Operasional Bank BJB pada periode 2013-2015 yang sebesar 54,34%. Kata kunci: Beban Operasional, Pendapatan Operasional, Rasio BOPO

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen
Depositing User: Repository Administrator
Date Deposited: 21 Apr 2018 03:05
Last Modified: 21 Apr 2018 03:05
URI: http://repository.narotama.ac.id/id/eprint/280

Actions (login required)

View Item View Item
["lib/irstats2:embedded:summary_page:eprint:downloads" not defined]