BAGUS HARAHAP, 02113093 (2017) PENERAPAN PASAL 2 UNDANG-UNDANG NO 11 TAHUN 2008 TENTANG INFORMASI DAN TRANSAKSI ELEKTRONIK DALAM CYBERCRIME ANTAR NEGARA. Undergraduate thesis, Universitas Narotama.
Text
Bagus Harahap.pdf Download (159kB) |
|
Text
BAgus Harahap Fulltext.pdf Restricted to Repository staff only Download (595kB) |
Abstract
Skripsi ini membahas mengenai daya berlaku yurisdiksi yang diatur dalam Pasal 2 Undang-undang Nomor 11 Tahun 2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik yang mencakup jangkauan dan kekuatan berlaku (binding force) yang mengikat, namun, dalam prakteknya, hal ini sulit untuk dilakukan jika kejahatan siber (cybercrime) dilakukan dari luar Indonesia karena berbenturan dengan kedaulatan negara lain, penelitian ini merupakan penelitian hukum (yuridis) normatif, dengan mengkaji bahan-bahan pustaka (studi kepustakaan) karena itu data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder, yang mencakup bahan hukum primer dan sekunder, penelitian ini menyimpulkan bahwa menurut hukum internasional, negara memiliki batas-batas tertentu dalam menerapkan yurisdiksi untuk kejahatan siber (cybercrime) yang melibatkan kepentingan negara lain, salah satu batas tersebut dalam bentuk kewajiban setiap negara untuk menghindari kesulitan negara lain dalam upaya menerapkan yurisdiksi.meskipun Undang-undang Nomor 11 Tahun 2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik ini telah mengaturnya maka dalam hal menghadapi kendala yang dihadapi, maka Indonesia dapat menjalin kerjasama perjanjian ektradisi secara bilateral maupun multirateral (konvensi) sehingga posisi Indonesia dapat mengajukan ekstradisi terhadap pelaku akan menjadi lebih kuat. Kata Kunci: yurisdiksi, daya berlaku, cybercrime, kedaulatan negara, ekstradisi.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | K Law > K Law (General) |
Divisions: | Fakultas Hukum > Ilmu Hukum |
Depositing User: | Repository Administrator |
Date Deposited: | 01 Aug 2018 02:43 |
Last Modified: | 01 Aug 2018 02:43 |
URI: | http://repository.narotama.ac.id/id/eprint/415 |
Actions (login required)
View Item |