Zainuddin, 03113034 (2018) STUDI SELISIH BIAYA OPERASIONAL SEPEDA MOTOR DAN BUS KOTA DI SURABAYA (Studi Kasus : Rute Terminal Joyoboyo – Terminal Bungurasih). Undergraduate thesis, Universitas Narotama Surabaya.
Text
watermarked_Zainuddin.pdf Download (2MB) |
|
Text
watermarked_Zainudiin fulltext.pdf Restricted to Repository staff only Download (4MB) |
Abstract
Para pelaku perjalanan di Surabaya selama ini kurang tertarik untuk menggunakan bus kota. Salah satu alasannya mungkin saja biaya menggunakan bus kota lebih tinggi dibandingkan menggunakan kendaraan pribadi (sepeda motor). Lokasi penelitian adalah rute Terminal Joyoboyo - Terminal Bungurasih dan Terminal Bungurasih – Terminal Joyoboyo sedangkan yang menjadi obyek penelitian sepeda motor adalah pengguna sepeda motor yang melalui rute Terminal Joyoboyo - Terminal Bungurasih dan Terminal Bungurasih – Terminal Joyoboyo. Pada studi penelitian ini akan dihitung selisih BOK (Biaya Opersional Kendaraan) kendaraan pribadi berupa sepeda motor dengan angkutan umum bus kota. Nilai selisih yang didapatkan akan digunakan sebagai acuan untuk menentukan kebijakan subsidi yang akan mengarahkan pada angkutan umum bus kota. Sehingga dapat diketahui perbedaan selisih nilai subsidi antara angkutan pribadi sepeda motor dan angkutan umum Bus Kota, Pada rute Terminal Joyoboyo – Terminal Bungurasih dan dan Terminal Bungurasih – Terminal Joyoboyo. Perbedaan BOK sepeda motor dengan BOK bus kota adalah Rp. 462.820,-. Sehingga untuk tiap sepeda motor pada waktu perpanjangan perpanjangan STNK akan di naikkan biayanya sebesar Rp. 462.820,-. Sehingga dari jumlah sepeda motor sebanyak 2.102.982 unit yang ada di Surabaya, akan didapatkan subsidi sebesar Rp. 100.180,-/tahun untuk pengembangan sarana dan prasarana Bus Kota Surabaya. Kata kunci :Biaya Operasional Kendaraan, sepeda motor, bus kota, Subsidi.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General) |
Divisions: | Fakultas Teknik > Teknik Sipil |
Depositing User: | Repository Administrator |
Date Deposited: | 14 Jan 2019 01:54 |
Last Modified: | 14 Jan 2019 01:54 |
URI: | http://repository.narotama.ac.id/id/eprint/533 |
Actions (login required)
View Item |