PROTOTYPE ROLLING BILLBOARD MENGGUNAKAN ATMEGA328

AGUNG SUPRIANTO, 04112015 (2016) PROTOTYPE ROLLING BILLBOARD MENGGUNAKAN ATMEGA328. Undergraduate thesis, Universitas Narotama Surabaya.

[img] Text
SKRIPSI AGUNG SUPRIANTO FULL.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img]
Preview
Text
SKRIPSI AGUNG SUPRIANTO..pdf

Download (313kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Reklame merupakan salah satu media iklan yang banyak digunakan oleh berbagai macam kalangan. Sebagai contoh adalah digunakan untuk mengenalkan produk kepada banyak orang, membangun ciri khas dari suatu perusahaan, sebagai media untuk menyampaikan himbauan kepada masyarakat. Selama ini cara pemasangan iklan kurang efektif karena masih memerlukan banyak ruangan untuk penempatan berbagai macam iklan dan dari segi keindahan masih kurang. Dari gambaran masalah tersebut, penulis menemukan ide untuk membuat rolling billboard atau papan iklan berputar yang mampu menampung banyak iklan dalam satu space. Papan iklan bekerja secara otomatis menggunakan microcontroleller IC ATMega328 sebagai pengendali dan ditambah dengan beberapa komponen penunjang seperti LCD, sensor photodioda, dan motor penggerak. Lama waktu berhenti pada setiap satu tampilan iklan dengan memasukan program kepada microcontroleller IC ATMega328. Dalam program rolling billboard ini terdapat empat sensor photodioda sebagai pemberi inputan yang diproses oleh microcontroleller IC ATMega328 yang secara otomatis menentukan lama waktu iklan berhenti dan iklan berputar kembali. Dengan terciptanya rolling billboard ini mampu membuat pembaca iklan lebih tertarik untuk membaca dan dengan rolling billboard dapat memperindah tatanan ruangan karena tidak memerlukan banyak ruangan untuk penempatan. Kata Kunci : Rolling Billboard, ATMega328, Sensor Photodioda.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Komputer > Sistem Komputer
Depositing User: Repository Administrator
Date Deposited: 27 Feb 2018 02:53
Last Modified: 27 Feb 2018 03:18
URI: http://repository.narotama.ac.id/id/eprint/65

Actions (login required)

View Item View Item
["lib/irstats2:embedded:summary_page:eprint:downloads" not defined]