EVALUASI KINERJA PARKIR DI JALAN WALIKOTA MUSTAJAB SURABAYA

DAMARTA ANUGRAH YULMIDA, 03114087 (2016) EVALUASI KINERJA PARKIR DI JALAN WALIKOTA MUSTAJAB SURABAYA. Undergraduate thesis, Universitas Narotama.

[img]
Preview
Text
Damarta Anugrah.pdf

Download (714kB) | Preview
[img] Text
Damarta Anugrah Y.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Jalan Walikota Mustajab Surabaya merupakan salah satu pusat kegiatan yang mempunyai tarikan perjalanan cukup besar. Tarikan perjalanan yang besar akan meningkatkan arus lalu lintas yang besar pula, dengan kata lain semakin besar tarikan perjalanan, maka semakin besar pula area parkir yang dibutuhkan. Oleh karena itu, perlu dilakukan analisis parkir kendaraan mobil di ruas Jalan Walikota Mustajab Surabaya. Tujuan dari studi ini adalah untuk mendapatkan solusi yang dapat ditawarkan untuk menanggulangi kejenuhan di ruas Jalan Walikota Mustajab Surabaya. Metode yang digunakan mengacu pada dasar – dasar MKJI (Manual Kapasitas Jalan Indonesia) dan Pedoman Teknik Direktorat Jendral Perhubungan Darat. Pengumpulan data yang dilakukan dalam studi ini yaitu data primer dan data sekunder. Data primer diperoleh dari pengamatan langsung di lapangan meliputi : data jumlah kendaraan parkir, durasi parkir dan volume lalu lintas, sedangkan data sekunder didapatkan dari peta ruas Jalan Walikota Mustajab Surabaya. Berdasarkan hasil analisis studi ini dapat disimpulkan bahwa ruas jalan Walikotan Mustajab telah mengalami kejenuhan dengan nilai derajat kejenuhan sebesar 1.31. Alternatif yang diambil untuk menanggulangi hal ini adalah dengan membuat Off Street Parking, yang nilai derajat kejenuhannya berkurang sampai 0.85 dimana derajat kejenuhan setelah diberlakukan Off Street Parking sudah jauh menurun. Selain itu dari segi karakteristik parkir pada ruas – ruas Jalan Walikota Mustajab didapatkan volume parkir sebesar 544 mobil, dimana kapasitas parkir mencapai 58 Satuan Ruang Parkir. Akumulasi parkir terbesar didapatkan nilai sebesar 29 mobil dan durasi parkir terlama adalah 60 menit dengan nilai 22.30% pada ruas Jalan Walikota Mustajab. Pada jalan Walikota Mustajab ini sistem tarif parkir masih menggunakan sistem tarif tetap dengan harga Rp.1500,- untuk sepeda motor dan Rp.3000,- untuk mobil. Disarankan untuk penyediaan pelayanan fasilitas parkir Off Street Parking menggunakan lahan kosong pada lapangan parkir Bangi Kopitiam di ruas Jalan Walikota Mustajab yang memiliki panjang 32 meter dan lebar 22 meter.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Sipil
Depositing User: Repository Administrator
Date Deposited: 01 Mar 2018 02:00
Last Modified: 01 Mar 2018 02:00
URI: http://repository.narotama.ac.id/id/eprint/102

Actions (login required)

View Item View Item
["lib/irstats2:embedded:summary_page:eprint:downloads" not defined]