LELLY KARUNIA, 01118054 (2022) PENGARUH KEPEMILIKAN INSTITUSIONAL, KOMISARIS INDEPENDEN, UKURAN PERUSAHAAN DAN INTENSITAS MODAL TERHADAP AGRESIVITAS PAJAK PADA PERUSAHAAN OTOMOTIF DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2016 - 2020. Undergraduate thesis, Universitas Narotama.
Text (HALAMAN JUDUL)
halaman judul.pdf Download (6MB) |
|
Text (BAB I)
bab I.pdf Download (4MB) |
|
Text (BAB II)
bab II.pdf Download (4MB) |
|
Text (BAB III)
bab III.pdf Download (4MB) |
|
Text (BAB IV)
bab IV.pdf Download (5MB) |
|
Text (BAB V)
bab V.pdf Download (4MB) |
|
Text (DAFTAR PUSTAKA DAN LAMPIRAN)
daftar pustaka.pdf Download (4MB) |
Abstract
Salah satu upaya yang dapat dilakukan oleh perusahaan adalah dengan meminimalkan beban pajak dalam batas yang tidak melanggar aturan, karena pajak merupakan salah satu faktor pengurang laba. Dalam meminimalisir beban pajaknya, langkah yang diambil manajemen yaitu dengan melakukan agresivitas pajak, yang mana semakin umum dilakukan di lingkungan perusahaan. Tindakan agresif dalam pajak merupakan usaha bagi perusahaan untuk meminimalisir pembayaran pajak kepada pemerintah yang saat ini menjadi perhatian publik, dikarenakan tindakan tersebut dinilai merugikan masyarakat dan pemerintah. Sehingga dapat disimpulkan tujuan utama dari agresivitas pajak adalah membuat beban pajak yang didapatkan menjadi lebih rendah. Perusahaan dapat dikatakan semakin agresif saat menggunakan berbagai celah atau kesempatan untuk melakukan tindakan yang bertujuan meminimalisir beban pajak perusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh kepemilikan institusional, komisaris independen, ukuran perusahaan dan intensitas modal terhadap agresivitas pajak. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan melakukan pengujian hipotesis dan menjelaskan hasil perhitungan yang telah dilakukan, karena variabel yang diteliti dapat diidentifikasi dan diukur dengan jelas berdasarkan data sekunder yang berupa laporan keuangan perusahaan otomotif yang terdaftar di BEI tahun 2016 sampai 2020. Teknik penentuan sampel yang digunakan pada penelitian ini dengan menggunakan pendekatan purposive sampling, jumlah sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 45 sampel. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa Kepemilikan Institusional Tidak Berpengaruh Terhadap Agresivitas Pajak, Komisaris Independen Berpengaruh Terhadap Agresivitas Pajak, Ukuran Perusahaan Tidak Berpengaruh Terhadap Agresivitas Pajak, Intensitas Modal Berpengaruh Terhadap Agresivitas Pajak dan Kepemilikan Institusional, Komisaris Independen, Ukuran Perusahaan dan Intensitas Modal Berpengaruh Secara Simultan Terhadap Agresivitas Pajak. Kata Kunci : Kepemilikan Institusional, Komisaris Independen, Ukuran Perusahaan, Intensitas Modal dan Agresivitas Pajak
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HB Economic Theory |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi |
Depositing User: | Repository Administrator |
Date Deposited: | 16 Feb 2023 06:41 |
Last Modified: | 16 Feb 2023 06:41 |
URI: | http://repository.narotama.ac.id/id/eprint/1456 |
Actions (login required)
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year