ANALISIS KESEDIAAN MEMBAYAR CALON PENGGUNA BUS KOTA DENGAN RENCANA PENINGKATAN KUALITAS DAN KUANTITAS PELAYANAN GUNA MENDUKUNG ANGKUTAN MASSAL CEPAT DI SURABAYA

MUHAMMAD AZIZ ABDUL GHOFUR, 03112062 (2017) ANALISIS KESEDIAAN MEMBAYAR CALON PENGGUNA BUS KOTA DENGAN RENCANA PENINGKATAN KUALITAS DAN KUANTITAS PELAYANAN GUNA MENDUKUNG ANGKUTAN MASSAL CEPAT DI SURABAYA. Undergraduate thesis, Universitas Narotama.

[img]
Preview
Text
skripsi muhammad aziz.pdf

Download (1MB) | Preview
[img] Text
skripsi muhammad aziz fulltext.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)

Abstract

Sehubungan dengan pembangunan di bidang ekonomi dan bidang lainnya perlu di dukung dengan pembangunan dan perbaikan dalm sektor transportasi. Kemajuan dan perbaikan dalam sektor transportasi pada umumnya tercermin dalam kualitas dan kuantitas pelayanan yang diberikan oleh instansi sebagai pemberi pelayanan jasa trasnportasi. Di lapangan tarif angkutan bus kota ekonomi sebesar Rp. 5.000, tarif untuk bus patas besarnya Rp. 6.000, dan bus kota patas lewat 1 pintu tol tarifnya Rp. 7.000. Yang jadi permasalahan disini tarif tersebut tidak sesuai dengan Perwali No 550/7604/436.6.10/2014 tentang Tarif Angkutan Umum dan Perwali No 76 tahun 2013 tentang Penetapan Tarif Penumpang Kelas Ekonomi untuk Angkutan Orang dalam trayek sebesar Rp. 4.500. Jenis penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif dengan cara menyebarkan kuesionr secara langsung terhadap responden. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan metode accidental sampling dengan sampel sebanyak 100 responden melalui penyebaran secara acak. Dalam penelitian ini peneliti memberikan kuesioner kepada mahasiswa narotama. Berdasarkan analisis dan statistik, indikator-indikator pada penelitian ini bersifat valid dan variabelnya reliabel. Pada pengujian asumsi klasik, model model regresi bebas multikolonieritas, tidak terjadi heterokedastisitas dan berdistribusi normal. Berdasarkan hasil uji regresi linier berganda dapat terlihat bahwa Fhitung = 4.361 > Ftabel = 2.70 atau nilai signifikansi 0.001 < 0.05 berarti bahwa semua variabel bebas secara signifikan terhadap variabel terikat. Dengan demikian dapat dikatakan bahwa variable Reliability, Responsivenes, Assurance, Walking Distance, Tangibles, dan Kuantitas Pelayanan berpengaruh secara signifikan terhadap Kesediaan Membayar Tarif Rencana Bus Kota. Sedangkan melalui uji t dengan ttabel = 1.985 dan nilai signifikansi = 0.05, di hasilkan nilai thitung masing-masing dimensi yang terdiri dari Reliability sebesar 1.550 dengan nilai signifikansi sebesar 0.124, Responsivenes sebesar 2.124 dengan nilai signifikansi sebesar 0.036, Assurance sebesar 2.155 dengan nilai signifikansi sebesar 0.034, Walking Distance sebesar 0.950 dengan nilai signifikansi sebesar 0.345, Tangibles sebesar -0.720 dengan nilai signifikansi sebesar 0.473, dan Kuantitas Pelayanan sebesar 1.058 dengan nilai signifikansi sebesar 0.293. Nilai willingness to pay (WTP) yang diharapkan oleh calon penumpang bus kota ukuran sedang adalah sebesar Rp. 5.175. Kesimpulan dari penelitian ini adalah bahwa dengan nilai willingness to pay (WTP) sebesar Rp. 5.175 diharapkan rencana bus kota ukuran sedang nantinya dapat memberi kualitas dan kuantitas pelayanan dengan baik sesuai yang diharapkan oleh calon penumpang bus kota. Kata Kunci : Bus Kota, Kuantitas Pelayanan, Willingness To Pay (WTP)

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: T Technology > TF Railroad engineering and operation
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Sipil
Depositing User: Repository Administrator
Date Deposited: 13 Mar 2018 06:56
Last Modified: 13 Mar 2018 06:56
URI: http://repository.narotama.ac.id/id/eprint/253

Actions (login required)

View Item View Item
["lib/irstats2:embedded:summary_page:eprint:downloads" not defined]